header v6.jpg

MOTTO PTUN Banjarmasin : MANTAP (Mandiri, Adil, Netral, Transparan, Akuntabel, Profesional) - PTUN Banjarmasin Siap Memberikan Pelayanan Yang Berkeadilan Kepada Masyarakat

Berita Terkini & Pengumuman

Written by PTUN Banjarmasin on .

Written by PTUN Banjarmasin on . Hits: 351

PENGANTAR ALIH TUGAS


Banjarmasin I 26 Juli 2024

Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Tata Usaha Negara Banjarmasin telah dilaksanakan acara perpisahan dalam rangka pengantar alih tugas untuk Wakil Ketua dan Hakim, Bapak Andri Swasono, S.H., M.Kn., yang telah promosi menjadi Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Jambi. Bapak Berdyan Shonata, S.H., yang telah mutasi menjadi Hakim Pengadilan Tata Usaha Negara Serang. Ibu Friska Ariesta Aritedi, S.H., M.Kn. uamg telah mutasi menjadi Hakim Pengadilan Tata Usaha Negara Palangkaraya.

Acara diikuti oleh seluruh Pegawai Pengadilan Tata Usaha Negara Banjarmasin. Untuk Bapak Berdyan kebetulan sedang berhalangan hadir dikarenakan sedang melaksanakan Ibadah Haji. Acara dimulai dengan pemutaran video kilas balik, kemudian dilanjutkan dengan sambutan singkat dari Bapak dan Ibu hakim yang mutasi. Kemudian dilanjutkan oleh Ketua, Ibu Aning Widi Rahayu, S.H . Acara diawali dengan sambutan dan pemberian cinderamata, kemudian dilanjutkan dengan acara ramah tamah dan hiburan.

Terima Kasih atas dedikasi dan perhatian yang sudah dicurahkan bapak dan ibu untuk Pengadilan Tata Usaha Negara Banjarmasin, semoga selalu diberikan kemudahan dan lebih sukses ditempat yang baru. Aaamiin. (PTIP/1)

1

2

3

4

5

6

Add comment


Security code
Refresh